Tuesday, February 7, 2017

Komponen Dasar di Dalam Komputer

komponen-dasar-komputer
Sebuah sistem operasi memberikan segala layanan yang mengeksploitasi sumberdaya yang dibutuhkan satu atau lebih proses kepada pengguna. Sumberdaya tersebut berkaitan erat dengan sistem komputer. Hal ini dikarenakan sistem operasi mengatur komponen-komponen pendukung sistem komputer seperti memori, I/O modul ataupun I/O device dan komponen pembentuk lainnya sehingga terselenggaranya ekseskusi proses dan menyembunyikan kerumitan pengaturan perangkat keras dari pengguna dan pembuat aplikasi. Hal tersebut menyebabkan perlunya memahami bagaimana sistem komputer bekerja untuk mengetahui bagaimana sistem operasi melaksanakan tugasnya.

Baca Juga: Apa itu Sistem Telekomunikasi

Sebuah komputer terdiri dari empat komponen. Komponen-komponen ini saling berinteraksi untuk menghasilkan fungsi dari tujuan sistem komputer yaitu eksekusi program atau komputasi. Keempat komponen atau elemen struktur utama yaitu:

1. Prosesor & Register
Prosesor berfungsi mengendalikan operasi komputer dan melakukan fungsi pemrosesan data.

Register berfungsi sebagai memori yang sangat cepat yang biasanya digunakan sebagai tempat operan-operan suatu operasi  yang akan dilaksanakan. Register membantu pelaksanan operasi yang dilakukan oleh prosesor.

2. Memori Utama / Hardisk
Memori berfungsi menyimpan data dan program. Memori utama biasanya volatile, yaitu tidak dapat mempertahankan data dan program yang disimpan begitu sumber daya energi listrik dihentikan

3. Modul I/O
Modul I/O atau perangkat masukan/keluaran berfungsi memindahkan data antara komputer dan lingkungan eksternalnya. Lingkungan eksternal dapat diantarmuka/interface oleh beragam peralatan eksternal seperti: media penyimpan sekunder, peralatan komunikasi dan sebagainya.

4. Intekoneksi antar Komponen
Interkoneksi dalam hal ini adalah struktur dan mekanisme yang diperlukan untuk menghubungkan antara ketiga komponen, yaitu: proses, memori utama dan peralatan input-output


EmoticonEmoticon